Bantu Rusia, Presiden Chechnya Siap Kirim Pasukan Tambahan ke Suriah - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Bantu Rusia, Presiden Chechnya Siap Kirim Pasukan Tambahan ke Suriah



kontenislam.com - Presiden Chechnya, Ramzan Kadyrov, menyatakan kesiapannya untuk mengirim lebih banyak pasukannya ke Suriah.

“Saya siap untuk menambah jumlah pasukan Chechnya yang bertugas di Suriah,” kata Kadyrov pada Selasa (24/04) seperti dilansir portal Enabbaladi.net dari media Rusia, Rusia24 TV.

Dia menambahkan bahwa unit militer Chechnya telah bertugas di Suriah. Mereka adalah tentara terbaik dalam operasi militer.

Kantor berita Rusia Interfax, akhir tahun 2015, mengatakan bahwa Kadyrov meminta Presiden Rusia Vladimir Putin untuk mengizinkan tentaranya berangkat ke Suriah untuk “memerangi Organisasi Daulah Islamiyah (ISIS)”.

Saat itu, Kadyrov mengatakan bahwa “sebagai seorang Muslim warga Chechnya dan seorang patriot Rusia, saya menyatakan bahwa kami bersumpah kepada Al-Quran pada tahun 1999 ketika Chechnya diduduki oleh setan-setan itu (teroris), bahwa kami akan berjuang melawan teroris sepanjang kehidupan di mana pun mereka berada.”

Kadyrov awalnya anti-Rusia dalam perang Chechnya-Rusia pertama. Akan tetapi dia bersama ayahnya berbalik pemikiran bekerja sama dengan Moskow. Milisi-milisinya menjadi agen-agen intelijen Rusia untuk memerangi para jihadis. Akibat jasa itu, dia didaulat oleh Rusia untuk memimpin Chechnya.

Dia menerima banyak medali militer dari pemerintah Rusia, seperti Pahlawan Federasi Rusia, Keberanian, Penghargaan Bapa dan Keunggulan dalam Perlindungan Orde Umum.

Sebelumnya, media Rusia melaporkan bahwa pasukan Pasukan Khusus Chechnya akan melindungi pangkalan udara Hamimim di provinsi Lattakia.

Rusia fokus perjanjian de-ekskalasi yang disponsorinya di Suriah dengan mengarahkan tentara Chechnya dari pengikut “Sunni”. Moskow merapkan strategi itu untuk melunakkan oposisi Suriah.

Upaya itu telah diterapkan di Ghouta Timur. Sebanyak 150 tentara Chechnya ditugaskan di wilayah yang baru direbut tersebut. Pada 2017 lalu, tentara Chechnya juga disebar di wilayah Homs bagian utara.sumber: kiblat

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close