Perludem Nilai Isi Petitum Prabowo-Sandi Paling Unik Dan Sangat Teknis - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Perludem Nilai Isi Petitum Prabowo-Sandi Paling Unik Dan Sangat Teknis



KONTENISLAM.COM - Pasangan capres-cawapres nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno mengklaim kemenangan mereka di Pilpres 2019.

Klaim itu dituangkan dalam petitum berkas perbaikan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) yang dibacakan Ketua Tim Hukum paslon 02, Bambang Widjojanto saat sidang pendahuluan sengketa Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) untuk Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi, Jakarta Pusat, kemarin (Jumat, 14/6).

Bambang menyatakan, perolehan suara yang benar pasangan calon 01, Jokowi-Maruf adalah 63.573.169 (48 persen), sedangkan untuk Prabowo-Sandi sebesar 68.650.239 (52 persen).

Direktur Eksekutif Perhimpunan Pemilu untuk Demokrasi (Perludem), Titi Anggraini menanggapi isi petitum Prabowo-Sandi itu termasuk paling unik.

"Kalau hanya sekadar membaca narasi, kok kelihatannya kesimpulannya melompat? Jadi seolah angka klaim kemenangan 52 persen itu tiba-tiba saja muncul," kata Titi dalam diskusi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (15/6).

Ia juga mencermati 15 poin isi petitum kubu 02 sangat teknis. Sebagai contoh, sebut Titi, tuntutan Tim Hukum Prabowo-Sandi untuk lembaga negara yang berwenang untuk melakukan pemberhentian seluruh komisioner dan melakukan rekruitmen baru untuk mengisi jabatan komisioner KPU.

"Termasuk juga dia bicara audit Situng dan penetapan DPT yang valid. Pasangan calon 02 ingin keluar dari konstruksi PHPU yang selama ini terjadi sejak 2004 hingga 2014," tengarai Titi.

sumber: rmol

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam | Ikuti Kami di Facebook: facebook.com/KONTENISLAMCOM | Flow Twitter Kami: @beritaislam

Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam 

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close