Berpeci di Sidang Terakhir Bareng Jokowi, Ini Kata Luhut

Berpeci di Sidang Terakhir Bareng Jokowi, Ini Kata Luhut

KONTENISLAM.COM - Ada yang berbeda dari penampilan Menko Kemaritiman Luhut Pandjaitan saat menghadiri sidang kabinet paripurna yang terakhir di periode pertama Presiden Joko Widodo (Jokowi). Luhut mengenakan peci atau kopiah saat sidang.

Luhut biasanya tampil tanpa mengenakan peci. Hanya sesekali ia tampak memakai peci, misalnya saat dilantik sebagai Menko Kemaritiman.

Saat dimintai tanggapan, Luhut menyebut ada aturan di kantornya untuk mengenakan pakaian daerah setiap Kamis. Saat ke Istana, Luhut tampak mengenakan kemeja bermotif ulos.

 "Jadi di kantor saya, kita diimbau, dibuat aturan setiap hari Kamis kita memakai pakaian daerah masing-masing, ini kan saya pakai (pakaian) Batak. Minggu lalu saya pakai Betawi. Supaya kita bangga dengan budaya," ujar Luhut di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (3/10/2019).

Luhut mengatakan peci juga merupakan salah satu aksesori penutup kepala di Batak. "Di Batak kan juga pakai kopiah," ucapnya.[detik]

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam | Ikuti Kami di Facebook: facebook.com/KONTENISLAMCOM | Flow Twitter Kami: @kontenislamcom

Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close