Meski Gerindra Merapat Ke Jokowi, Sandiaga Uno Lebih Elok Tetap Di Luar Pemerintahan - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Meski Gerindra Merapat Ke Jokowi, Sandiaga Uno Lebih Elok Tetap Di Luar Pemerintahan

Meski Gerindra Merapat Ke Jokowi, Sandiaga Uno Lebih Elok Tetap Di Luar Pemerintahan

KONTENISLAM.COM - Partai Gerindra hampir bisa dipastikan akan merapat ke koalisi pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin. Sandiaga Salahudin Uno juga hari ini dikabarkan akan kembali mendeklarasikan secara resmi menjadi anggota Partai Gerindra.

Pengamat politik Adjie Alfarabi menyatakan, apabila Prabowo membawa gerbong Gerindra merapat ke Jokowi sebaiknya Sandiaga Uno tetap memilih berada di luar pemerintahan.

Menurutnya, Sandiaga Uno adalah figur potensial yang layak bertarung merebut kursi presiden di pemilihan umum tahun 2024 mendatang.

"Secara personal Sandiaga Uno adalah salah satu top five calon presiden paling potensial di 2024. Modal awal sebagai wagub DKI dan mencalonkan diri sebagai Wapres adalah tabungan politik Sandi," kata Adjie kepada Kantor Berita Politik RMOL, Rabu (16/10).

Lebih lanjut Adjie menjelaskan, jika Sandi berada di luar pemerintahan, maka dia akan mampu menjaga pemilihnya.

"Bagaimana Sandi tetap menjaga psikologis pemilih di pilpres. Tetap menyentuh pemilihnya dan bahkan masyarakat luas," tandasnya.

Adjie mengusulkan ketimbang masuk kabinet, Sandiaga Uno disarankan menyusun program dan kegiatan untuk menambah reputasi dan kapasitas politiknya.

Dengan program yang menyentuh langsung ke pemilihnya  itu, maka akan jadi nilai tambah untuk bertarung di Pilpres 2024 mendatang.
"Beliau mantan kompetitor Jokowi, apalagi kan visinya kemarin (pilpres) sangat nampak beda. Jadi tidak elok kalau Sandi masuk kabinet. (Rmol)

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam | Ikuti Kami di Facebook: facebook.com/KONTENISLAMCOM | Flow Twitter Kami: @beritaislam

Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close