Publik Apresiasi Tindakan Kapolres Palangkaraya Yang Berani Tegur Gubernur Kalteng - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Publik Apresiasi Tindakan Kapolres Palangkaraya Yang Berani Tegur Gubernur Kalteng

Publik Apresiasi Tindakan Kapolres Palangkaraya Yang Berani Tegur Gubernur Kalteng

KONTENISLAM.COM - Aksi kurang terpuji Gubernur Kalteng,  Sugianto Sabran (SS) terjadi saat menyaksikan laga Liga 1 2019. Peristiwa itu terjadi saat pertandingan Kalteng Putra versus Persib Bandung di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Jumat malam (1/11). Dalam laga tersebut, tuan rumah harus kalah dengan skor 0-2.

SS tampak melempar botol air mineral dari atas tribune VIP. Merespons tindakan SS, Kapolres Palangkaraya AKBP Timbul RK Siregar berupaya mengingatkan aturan untuk tidak melempar botol ke lapangan. Namun, Timbul justru kena semprot Gubernur Kalimantan Tengah itu.

Direktur Eksekutif Lembaga Emrus Corner, Emrus Sihombing mengapresiasi teguran yang dilakukan Timbul RK Siregar. Sekalipun SS orang nomor satu dan pejabat publik di daerah tersebut, Timbul menjalankan tugasnya secara profesional.

"Menurut hemat saya,  publik akan memberikan simpati dan apresiasi yang luar biasa kepada Kapolres setempat dan jajarannya.Tindakan tegoran tersebut sekaligus menunjukkan bahwa Kapolres setempat dan segenap jajarannya sebagai polisi penjaga dan pengelolah keamanan serta ketertiban di tengah masyarakat," kata Emrus dalam keterngan tertulis, Sabtu (4/11).

Emrus melihat, tindakan SS sangat tidak elok. Sebagai seorang pejabat publik. sudah selayaknya setiap ucapan dan tindakan harusnya dipikirkan dengan matang.

"Fungsi utama dan terutama seorang pemimpin adalah memberikan contoh,  teladan dan pendidikan bagi publik dalam bersikap dan bertindak," urai Emrus.

Menurut pandangan Emrus, AKBP Timbul sudah benar mengingatkan SS. Hal itu penting untuk mencegah tindakna serupa dilakukan oleh para suporter lainnya.

Dia (AKBP Timbul) tidak ingin ada tindakan serupa dari siapapun yang bisa memicu kegaduhan di stadion, terutama di tengah lapangan. Kapolres, menurut saya, telah bertugas Promoter (profesional,  moderen,  dan terpercaya)," tandasnya. (Rmol)

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam | Ikuti Kami di Facebook: facebook.com/KONTENISLAMCOM | Flow Twitter Kami: @beritaislam

Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close