Jokowi Kenakan Baju Adat NTT Saat Tiba Di Gedung Nusantara,tapi Maruf Amin Pakai Jas

Jokowi Kenakan Baju Adat NTT Saat Tiba Di Gedung Nusantara,tapi Maruf Amin Pakai Jas

Presiden Joko Widodo telah tiba di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan pada Jumat pagi (14/8). Jokowi datang untuk mengikuti prosesi Sidang Tahunan MPR dan membacakan pidato kenegaraan.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, Presiden Joko Widodo tiba pukul 08.20 dengan mengenakan pakaian adat dan wajah yang ditutup masker. Baju adat itu berasal dari Pulau Sabu, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Sementara Wakil Presiden Maruf Amin datang lebih dulu dengan mengenakan setelan jas dan juga mengenakan masker.

Acara Sidang Tahunan MPR RI dan pidato kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke-75 dalam sidang bersama DPR RI - DPD RI kali ini akan dipersingkat.

Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan bahwa hal itu dilakukan untuk menjaga kesehatan dan protokol kesehatan peserta yang hadir dalam sidang.

Ya, karena adanya protokol Covid-19 memang ada penyederhanaan-penyederhanaan beberapa protokol. Tapi saya pikir tidak mengurangi makna atau acara itu tersebut," ujar Dasco di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Kamis (13/8).

Dia menerangkan teknis sidang tahunan kali ini dilakukan secara offline dan online. Mengingat, adanya protokol kesehatan yang masih melarang kerumunan dalam jumlah besar. (Rmol)

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close