Dosen Paramadina Yakin Moeldoko Bakal Su'ul Khotimah Secara Politik

Dosen Paramadina Yakin Moeldoko Bakal Su'ul Khotimah Secara Politik 

KONTENISLAM.COM - Kisruh Partai Demokrat antara pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan kubu Moeldoko yang mengklaim menggelar kongres luar biasa atau KLB secara sah belum menemui titik terang.

Dosen Universitas Paramadina, Ahmad Khoirul Umam, menilai Moeldoko akan kena karma di politik.

Umam mulanya menyoroti pemerintah yang menurutnya lambat bergerak menyikapi KLB Demokrat. Menurut dia, sikap pemerintah bisa memastikan apakah terlibat atau tidak dalam KLB Demokrat.

"Sudah 1,5 bulan setengah pasca konpres AHY, pemerintah masih tak bersikap. Juga, hampir 2 minggu pasca KLB, pemerintah juga memilih diam. Itu mengindikasikan bahwa pemerintah menikmati kisruh di Partai Demokrat," kata Umam kepada wartawan, Jumat (12/3/2021).

"Jika memang pemerintah tidak mendalangi manuver Moeldoko, pemerintah harus cepat bersikap untuk memberhentikan Moeldoko dari posisi KSP dan bersikap tegas terhadap politik dagelan yang dipraktikkan Moeldoko cs. Untuk kebaikan nama baik dan kredibilitas pemerintah, Presiden harus segera bersikap tegas," imbuh dia.

Umam menyayangkan kehadiran Moeldoko dalam KLB Demokrat di Deli Serdang. Menurutnya, Moeldoko sudah blunder dan bunuh diri secara politik (political suicide) yang justru akan menghadirkan karma.

"Moeldoko salah hitung. Dia bisa su'ul khotimah secara politik," sebut Umam. Su'ul khotimah berarti berakhir jelek.

Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY sebelumnya menyebut hanya 34 pemilik suara yang menghadiri KLB di Deli Serdang. Menurut Umam, kubu Moeldoko kesulitan membuktikan kesahihan KLB itu.

"Tampaknya Moeldoko, Johnny Allen, Marzuki Alie cs kesulitan membuktikan legalitas dan legitimasi KLB abal-abal yang dibuatnya. Mereka hanya berharap keajaiban politik dari jaringan Moeldoko di pemerintahan untuk menabrak logika berdemorkasi dan aturan partai politik yang ada," sebut Umam.(sumber: detik)

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close