Ayah Duga Zakiah Aini Dituntun Orang Lain untuk Serang Mabes Polri

ZA, perempuan berpistol penyerang Mabes Polri, 31 Maret 2021. (Dok Istimewa) 

KONTENISLAM.COM - Ayah Zakiah Aini, M Ali, masih tak percaya anaknya merancang dan melakukan penyerangan Mabes Polri seorang diri. Dia menduga ada orang lain yang menuntun anaknya melakukan penyerangan tersebut.

Awalnya, Ali terlihat berbincang-bincang dengan seorang warga bernama Tiuria. Dia berbicara dengan Tiuria saat berjalan menuju ke rumahnya setelah melaksanakan salat Zuhur di masjid

Dalam percakapan itu, Ali menyampaikan dugaannya soal ada orang lain yang menuntun anaknya melakukan serangan ke Mabes Polri. Meski demikian, Ali tak bicara banyak saat ditanyai wartawan.

"Innalillahi, innalillahi. Maaf ya, maaf ya. Sama ibu ini saja (menunjuk ke arah Tiuria)," ujar Ali di kawasan Ciracas, Jakarta Timur, Kamis (1/4/2021). Ali kemudian masuk ke rumahnya.
 
Tiuria, yang sempat ngobrol dengan Ali, kemudian membenarkan soal kecurigaan Ali tentang orang lain yang menuntun anaknya. Dia mengatakan Ali sempat mau melapor ke polisi saat Zakiah tak kunjung pulang sejak keluar rumah pada pukul 09.00 WIB, Rabu (31/3). Saat itu Zakiah hanya pamit ke luar rumah sebentar.

"Jam 9 pagi kemarin itu sempat ngasih tahu ke orang tuanya pergi sebentar. Nah, itu pamitnya sama orang tuanya. Ternyata dia (Ali) sorenya dia sudah dapat kabar gitu," ucap Tiuria.

Tiuria mengatakan Ali tak percaya Zakiah Aini merancang dan melakukan penyerangan ke Mabes Polri seorang diri. Tiuria mengatakan Ali menduga ada orang lain yang menuntun aksi Zakiah Aini itu.

"Iya, memang benar. Kami sebagai warga sekitar pun tidak percaya. Katanya ada orang yang menuntun dia, ada yang bawa dia (Zakiah). Bapaknya bilang gitu," tutur Tiuria.
 
Dia juga menyebut Ali dan anggota keluarga lain tak mengetahui soal Zakiah Aini ikut klub menembak. Keluarga juga tak mengetahui detail kegiatan Zakiah Aini di luar rumah.

"Nggak tahu sama sekali. Kegiatan dia (Zakiah Aini) di luar saja sama sekali orang tuanya mereka keluarganya nggak tahu. Makanya mereka juga kaget sesudah kejadian ini. Makanya tadi kan dibilang 'ada yang nuntun' 'ada yang bawa'," jelas Tiuria.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyebut Zakiah Aini (25) adalah lone wolf. Meski begitu, polisi juga tengah mendalami kemungkinan terlibatnya Zakiah dengan jaringan terorisme yang ada.

"Dari hasil profiling yang bersangkutan, yang bersangkutan adalah tersangka pelaku lone wolf yang berideologi radikal ISIS," kata Sigit dalam jumpa pers di Mabes Polri, Rabu (31/3/2021).

Dalam arti aslinya, lone wolf adalah hewan atau orang yang menghabiskan hidupnya dengan menyendiri, bukan dengan kelompok. Hal ini merujuk pada perilaku serigala yang meninggalkan atau ditinggalkan kelompoknya.

Di dunia terorisme, lone wolf adalah seseorang yang beraksi sendirian tanpa dukungan dari organisasi terorisme. Demikian penjelasan Mark Hamm, profesor Indiana State University Amerika Serikat, seperti dikutip dari dokumen perpustakaan digital Kementerian Keamanan Dalam Negeri Amerika Serikat (Homeland Security).
 
Mark Hamm mempelajari tentang terorisme lone wolf di Amerika Serikat. Dia menyebut lone wolf adalah pelaku yang beraksi tanpa arahan dari suatu struktur hierarki. Lone wolf membuat rencana dan metode sendiri tanpa ada bantuan dari pihak kedua dan ketiga.

Sementara itu, Rodger A Bates dari Clayton State University Amerika Serikat menyebut aksi teroris lone wolf sulit diidentifikasi atau ditanggulangi. Ini berbeda dengan kelompok terorisme yang memiliki jaringan atau sponsor tertentu. Demikian dikutip dari tulisannya bertajuk 'Dancing With Wolves: Today's Lone Wolf Terrorists' pada 2012.

Rodger A Bates menulis bahwa teroris lone wolf adalah hasil self-radicalization. Meski aksi mereka tidak berskala besar, kemunculan lone wolf dianggap sebagai ancaman yang signifikan dan bisa mematikan.[detik]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close