Dibikin Heran Pemerintah, Tengku Zul: Warga India Masuk Boleh, Mudik Enggak Boleh

Tengku Zulkarnain 

KONTENISLAM.COM - Ustadz Tengku Zulkarnain menyoroti keganjilan mengenai kebijakan pemerintah dalam penanganan Covid-19 selama ini. Dia menyebutkan sejumlah acara yang memperoleh izin penyelenggaraan di tengah pandemi.

Selain Pilkada dan pernikahan, Tengku Zulkarnain juga menyinggung masuknya warga India ke Indonesia. Padahal, kasus Covid-19 di India sendiri sangat mengkhawatirkan.
 
“Iya juga ya. Pilkada, BOLEH. Pesta Kawinan, BOLEH. Piknik, BOLEH. Warga India masuk, BOLEH,” tulisnya di akun Twitter @ustadtengkuzul, dikutip Sabtu (24/4).
 
Wasekjen MUI itu lantas menyindir pemerintah terkait pelarangan mudik Lebaran. “Giliran Mudik, Nggak BOLEH,” lanjutnya.

“Dendam apa kalian sama ibu bapak kami?” tandasnya.

Seperti diketahui, penyebaran Covid-19 di India semakin gawat. Pasalnya, Negara Bollywood itu mengalami lonjakan 300.000 kasus dalam sehari.
 
Sumber: jitunews.com

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close