Lembaga Think Tank Israel: Turki Negara Terkuat di Kawasan - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Lembaga Think Tank Israel: Turki Negara Terkuat di Kawasan

KONTENISLAM.COM - Sebuah studi baru baru ini dari sebuah lembaga think tank Israel menyebutkan:

Bahwa saat ini Turki adalah satu satunya negara yang kuat di kawasan, terkuat diantara yang ada. Bahkan melebihi Israel.

Menurut lembaga penelitian Israel itu, Turki satu satunya negara yang bisa mengancam semua kepentingan Israel di kawasan. Terutama soal-soal konflik maritim.

Israel juga menyebutkan, bahwa Turki juga punya ambisi sangat besar untuk berkuasa di kawasan. Sampai batas tak terhingga.

Hasil penelitian Israel ini sangat masuk akal, mengingat data di lapangan bahwa Turki hari ini menjadi pemain penting dan sangat kuat di banyak isu kawasan. Termasuk sengketa maritim internasional dengan Yunani, Israel, Cyprus dst.

Keterlibatan Turki yang cukup mendalam di Libya juga membuat Turki punya posisi tawar yang semakin kuat di kawasan. Terutama soal soal sumber daya alam di wilayah maritim itu.

Menurut inteljen Israel, Turki akan semakin menguat kedepan apalagi jika Erdogan tidak bisa dihentikan pada pilpres 2023 lalu.

Israel wajar khawatir, mengingat secara ranking kekuatan militer, Turki berada diatas negara Zionis itu.

Meskipun Erdogan berkali kali mengatakan bahwa kemajuan pesat Turki di bidang militer tidak dimaksudkan untuk mengancam negara lain.

Namun Israel punya phobia sendiri soal ini. 2019 lalu Turki pernah mengusir kapal perang milik Israel dan mengancam akan menenggelamkan kapal perang zionis itu jika mereka tidak mematuhi perintah marinir Turki. Kapal perang Israel itu akhirnya minggat dan mematuhi semua instruksi militer Turki.

Kejadian itu sempat dimuat di beberapa media milik barat dan Israel. Oleh sebab itu, memanasnya hubungan maritim antara Israel dan Turki sama sekali tidak membuat Turki membungkuk, justru membuat Turki semakin agresif menantang kekuatan aliansi Israel dan Yunani.

Jika kita memperhatikan potensi konflik maritim internasional ini, maka kedepannya sangat terbuka peluang konflik senjata Antara Turki dan Israel-Yunani cs.

Inilah sebab utama kenapa Turki sangat agresif dalam meningkatkan kemampuan militer mereka saat ini. Baik darat, udara dan lebih lebih lagi angkatan lautnya.

(By Tengku Zulkifli Usman)

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close