Sebut 18 BUMN Sudah Mati, Dahlan Iskan: Kuburkan Sekarang! - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Sebut 18 BUMN Sudah Mati, Dahlan Iskan: Kuburkan Sekarang!


KONTENISLAM.COM - Mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan mengungkap ada sekitar 18 perusahaan pelat merah yang sebenarnya sudah mati. 

Dahlan pun berharap agar BUMN ini segera ditutup.

 

Dahlan mengatakan, saat ini adalah waktu yang tepat. Sebab, DPR masih sangat 'baik'

 

"Sebetulnya mumpung sekarang ini DPR-nya sangat baik menurut saya sekarang ini saatnya, karena waktu itu kalau saya baca daftar perusahaan-perusahaan yang akan dilikuidasi atau diapapun pokoknya ilang, dihilangkan oleh Pak Erick ini adalah 18 atau 17 perusahaan yang sebetulnya memang sudah mati," katanya Dahlan seperti dikutip dari Youtube Akbar Faizal Uncensored, Minggu (9/1/2022).

 

"Sebetulnya ini tinggal bagaimana menguburkan mayatnya saja. Perusahaan sudah mati, sudah jadi mayat, cuma mayat ini belum dikuburkan, jadi secara legal dia masih punya KTP katakanlah begitu," tambahnya.

 

Hal itu sulit dilakukan Dahlan ketika menjadi menteri. Apalagi, dia mengaku sempat dimusuhi DPR.

 

Menurut Dahlan, sebetulnya ada sekitar 30 BUMN yang kondisinya sulit.

 

Ia pun berharap agar BUMN ini berada di bawah PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) atau PPA.

 

"Karena proses ini sulit sekali karena harus lewat DPR, tapi kan sekarang DPR kan sudah ikut apa kata pemerintah. Sudahlah mumpung begini kuburkan sekarang, itu satu pilihan. Pilihan yang lain ini juga harus disetujui DPR waktu itu, saya nggak tau sekarang adalah 18 BUMN ini atau katakanlah sebetulnya kalau mau jujur lagi 30-an dengan yang belum jadi mayat tapi sudah sulit sekali, terus kalian dimasukkan ke satu BUMN yang disebut PT PPA," katanya.

 

Dengan masuk ke PPA, maka BUMN ini berstatus anak usaha. Hal itu membuat penutupan BUMN menjadi lebih mudah.

 

"Nah sehingga di situ statusnya tinggal anak perusahaan bukan lagi BUMN, anak perusahaannya PPA. Setelah jadi anak perusahaan maka PPA gampang dia membubarkan anaknya kok," katanya.

 

"Apakah yang seperti itu DPR juga setuju, yang penting menurut saya memang harus segera dikuburkan, apalagi sekarang mumpung DPR-nya baik," ujarnya. [ /dtk]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close