Al-Quran 7 Yang Paling

 

7 Yang Paling
(By Tere Liye)


Part 1 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling mulia.

Bayangkan, satu milyar lebih pembacanya saat ini, dan dua pertiga lebih dari pembacanya sama sekali tidak mengerti apa yg dibacanya (tapi tetap semangat membacanya), dan bahkan walau tdk mengerti, tetap saja bisa menangis. Coba kalian baca buku berbahasa Rusia setebal 600 halaman, pasti tdk akan kuat bahkan hingga halaman 2, menyerah. Al Qur'an tidak, mereka tetap baca, sampai selesai, berkali-kali.

Part 2 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling mulia.

Bayangkan, dia dijaga, dikawal, bukan oleh seperti kesatria-kesatria atau persekutuan apalah, tapi dia dijaga oleh ribuan penghafal, yg bahkan menghafal setiap huruf dan tanda bacanya, tanpa dijanjikan apapun (apalagi harta, kekuasaan, pamor) kecuali kemuliaan di mata Allah. Menghafal 600 halaman buku bahasa Indonesia saja susah, ini menghafal yang bahasanya lain sekali.

Part 3 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling
mulia.

Karena tdk akan ada muslim yg paling jahil (bodoh, munafik) dan non-muslim yg paling membenci sekalipun yg bilang dia punya versi paling lain. Tdk ada perdebatan walau satu mili ttg ini, hanya ada satu versi Al Qur'an.

Part 4 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling mulia.

Karena kitab inilah lampu penerangan terbaik bahkan ketika cahaya diambil di atas muka bumi, dan semesta sedang porak poranda mengerikan, dikepung badai antar-galaksi. Apalagi kalau cuma galau, sakit hati, sedih dan penyakit perasaan lainnya. Carilah di dalam kitab suci ini. Cari, cari dan cari.

Part 5 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling mulia.

Karena kitab ini mengabarkan kejadian-kejadian di masa depan yang terpilih, dan menceritakan kejadian-kejadian di masa lampau yang terpilih, agar darinya, pembacanya bisa mengambil pelajaran kekinian. Tidak ada versi awal, tidak ada sekuelnya. Selalu relevan sepanjang jaman.

Part 6 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling mulia, paling hebat, dan paling super.

Karena kitab ini adalah sumur terdalam ilmu pengetahuan, tidak akan habis ilmu yang ditimba dari dalamnya. Ibarat lapisan-lapisan halus, tidak akan habis dikupas, terus ada ilmu di balik ilmu di setiap ayatnya. Sungguh, hingga kiamat, kita tahu sebagian kecil saja rahasia Al Qur'an itu lebih dari cukup untuk menghabiskan tinta dan kertas saat dituliskan, atau memenuhi seluruh kapasitas penyimpan digital milik manusia.

Part 7 dari 7: Al Qur'an adalah kitab suci paling mulia.

Karena kitab inilah satu-satunya kitab yang akan kekal hingga akhir masa. Satu-satunya kitab yang tetap ada jikalau tidak ada lagi yang menuliskannya. Satu-satunya kitab ketika seluruh kitab dan buku lain telah berakhir ditelan waktu.

*tulisan ini diposting pertama kali Ramadhan tahun 2011, dan terus direpost. semoga bermanfaat  :)

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close