The Fed Naikkan Suku Bunga Acuan, ProDEM: Indonesia Bersiaplah! - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

The Fed Naikkan Suku Bunga Acuan, ProDEM: Indonesia Bersiaplah!


KONTENISLAM.COM - Kebijakan Bank Sentral AS Federal Reserve (Fed) menaikkan suku bunga acuan sebesar 50 basis poin atau 0,5 persen diyakini akan berdampak ke Indonesia.

Menurut Ketua Majelis Jaringan Aktivis ProDEM, Iwan Sumule, keputusan The Fed ini akan memengaruhi perekonomian Tanah Air. Apalagi, pemerintahan Presiden Joko Widodo kerap mengubah-ubah kebijakan dalam negeri.
 
"Keputusan The Fed dapat berdampak terhadap ekonomi kita, karena bisa akibatkan terjadinya 'capital flight'. Apalagi, sedang gaduh politik, tak ada kepastian, kebijakan yang berubah-ubah," kata Iwan Sumule kepada redaksi, Kamis (5/5).

Adapun keputusan The Fed ini dilakukan untuk memerangi lonjakan inflasi, karena kekhawatiran yang berkembang bahwa inflasi yang tinggi akan mengakar.

Oleh karenanya, Iwan Sumule mengingatkan pemerintah Indonesia untuk waspada. Minimal, pemerintah tidak membuat kebijakan ekonomi yang makin memperburuk keadaan dalam negeri.

"Ekonomi negara akan bertambah buruk. Bersiaplah!" tandasnya. 

Sumber: RMOL

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close