Rocky Gerung Sebut Jokowi Kasih Kode Erick Thohir Agar BUMN Tidak Mensponsori Formula E Jakarta

rocky gerung 

KONTENISLAM.COM - Polemik terkait sponsor pergelaran Formula E di Jakarta kembali memanas.

Kali ini pengamat politik Rocky Gerung memberikan pendapatnya soal alasan mengapa BUMN tidak mensponsori Formula E Jakarta.

Bahwa diketahui hingga saat ini perusahaan BUMN tidak ada menjadi sponsor dari acara olahraga balap Formula E Jakarta.

Pengamat politik Rocky Gerung menilai bahwa ini semua adalah karena Presiden Jokowi telah memberikan kode kepada Menteri BUMN, Erick Thohir.

Lebih lanjut lagi, Rocky Gerung menganggap Jokowi takut kalau elektabilitas Anies Baswedan akan meningkat jika banyak perusahaan BUMN yang menjadi sponsor Formula E.

“Kalau ini presiden pasti tahu karena Presiden pasti kasih kode pada Pak Erick Thohir ‘udah itu dilihat dulu, jangan sampai elektabilitas Anies tiba-tiba melejit setelah Formula E,” ujar Rocky Gerung, Kamis 2 Juni 2022.

Rocky Gerung juga menyinggung acara balap MotoGP Mandalika yang dibantu oleh dana dari perusahaan BUMN.

Namun disisi lain, ketika acara MotoGP Mandalika telah usai, masyarakat setempat menjadi kebingungan karena acara telah selesai, para turis pun langsung kembali ke negaranya masing-masing.

Selain itu, Rocky Gerung juga menilai bahwa acara Formula E Jakarta seharusnya jauh lebih penting dari pergelaran acara Mandalika.

“Jadi sebetulnya event di Jakarta itu yang lebih penting dari Mandalika karena itu langsung built in dengan infrastruktur yang tersedia di Jakarta. Jadi sebetulnya tinggal digerakan sedikit oleh BUMN, maka datanglah berlomba-lomba orang pasang iklan di Formula E,” tutur Rocky Gerung.

Pemerintah seharusnya membantu pergelaran acara Formula E, karena nantinya acara Formula E ini akan mengharumkan nama Jakarta dan menjadi sebuah prestasi bagi pemerintah.

“Bantu aja DKI, kan itu juga prestasi pemerintah pada akhirnya,” ucap Rocky Gerung. [terkini]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close