Banjir Jakarta Disebut Bukti Keberhasilan Anies Baswedan Gegera ini, Eh Ganjar Disindir: Makanya Ditiru!

Banjir Jakarta Disebut Bukti Keberhasilan Anies Baswedan Gegera ini, Eh Ganjar Disindir: Makanya Ditiru!

KONTENISLAM.COM - Pegiat media sosial Eko Widodo menyoroti mengenai banjir di Jalan Tanjung Barat, Jakarta Selatan, dan menyebut bahwa ini merupakan keberhasilan Anies Baswedan.

Hal ini lantaran banjir di daerah tersebut hanya sekitar satu jam kemudian langsung surut, sehingga Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dipuji.

 

"Banjir Jaksel sejam langsung surut tapi kompak digoreng buzzer sampe sekarang... Ini justru keberhasilan Anies bong," ungkapnya.


Pada Jumat (12/8/2022) banjir di Jaksel mencapai ketinggian 30 cm, dan beberapa titik genangan berada di sekitar Stasiun Tanjung Barat.


Banjir ini disebabkan karena hujan deras yang mengguyur kawasan Jakarta dan sekitarnya, serta genangannya terjadi saat jam pulang kerja.


Petugas PPSU pun dikerahkan demi mempercepat penyurutan air agar tidak menyebabkan macet berkepanjangan, dan kemudian genangan berangsur surut hingga 10 cm.


"Air numpang lewat makanya sumur resapan ditiru Ganjar!!" ujar Eko Widodo yang dikutip dari Twitter @ekowboy2, Minggu (14/8).

 

Sementara itu, program Anies untuk mengatasi banjir yaitu sumur resapan disebut sebagai salah satu faktor penting keberhasilan, hingga ditiru oleh Ganjar Pranowo.


Sumur resapan merupakan rekayasa teknik konservasi air berupa bangunan dan berfungsi sebagai tempat penampungan air hujan agar meresap ke tanah.


Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendorong agar rumah di dataran tinggi memiliki satu sumur resapan, sebagai bentuk antisipasi banjir di kawasan dataran rendah. [wartaekonomi]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close