Gempa Bumi Mengguncang Tapanuli Tengah

Gempa Bumi Mengguncang Tapanuli Tengah


KONTENISLAM.COM - 
Gempa bumi mengguncang Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, pada Selasa (2/8/2022), pada pukul 04.17 WIB. 

Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) melaporkan gempa bumi mengguncang Tapanuli Tengah, berkekuatan magnitudo 4,9. "Episenter terletak pada koordinat 1.49 LU dan 98,87 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 23 km tenggara Tapanuli Tengah, Sumatera Utara," tulis BMKG di laman resminya. Pusat gempa bumi Tapanuli Tengah itu berada di kedalaman 83 km.


 Sementara itu, Kepala BMKG Wilayah I Medan, Darmawan mengungkapkan, dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa bumi yang terjadi disebabkan aktivitas segmen angkola yang berada di bagian barat Pulau Sumatera. 


"Dampak gempa bumi berdasarkan laporan masyarakat berupa guncangan dirasakan di Pinangsori II-III MMI. Getaran dirasakan nyata dalam rumah. 


Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu," tuturnya. Sampai dengan pukul 05.50 WIB, lanjut Darmawan, hasil monitoring BMKG menunjukkan bahwa tidak ada kejadian gempa bumi susulan (aftershock). "Kepada masyarakat diimbau agar tetap tenang. Dan tidak terpengaruh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," tutupnya.


Sumber: tvOne

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close