Jenderal Bintang 3 Ungkap Nasibnya Sama Seperti Brigadir J, Mantan Kasum TNI: Ngeri.. - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Jenderal Bintang 3 Ungkap Nasibnya Sama Seperti Brigadir J, Mantan Kasum TNI: Ngeri..

Jenderal Bintang 3 Ungkap Nasibnya Sama Seperti Brigadir J, Mantan Kasum TNI: Ngeri.. 

KONTENISLAM.COM - Mantan Kasum TNI Letjen Suryo Prabowo menyoroti pernyataan Mantan Kabareskrim Komjen Susno Duadji yang menyebut jenderal bintang tiga pun bisa direkayasa perkaranya oleh oknum.

Suryo menilai institusi Polri mengerikan.

Hal itu disampaikan Suryo dalam akun Instagram pribadinya, dikutip pada Jumat 16 September 2022.

"Ngeriiiii," ujar Suryo.

Sebelumnya, Susno Duadji menceritakan nasibnya sama dengan Brigadir J. Dia mengatakan siapapun masalahnya bisa direkayasa oleh oknum apalagi yang pangkatnya rendah.

"Bintang tiga Kabareskrim aktif bisa direkayasa perkara, yang nggak masuk akal," ujar dia.

"Apalagi yang pangkat lebih rendah, ini nyawa melayang dan bisa lagi menimpa masyarakat biasa dan siapa saja, kita tinggal nunggu waktu saja, sekarang bintang tiga jabat Kabareskrim bisa dikekayasa mungkin ada bertanya kok bisa," sambungnya.

Sebelumnya, Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik mengatakan, pembunuhan berencana yang didalangi oleh Ferdy Sambo terhadap ajudannya Brigadir J sangat rumit. Hal itu mengingat banyak obstraction of justice atau upaya penghalangan proses hukum dalam yang dilakukan Ferdy Sambo sebagai aktor utama.

Guna menghalangi proses hukum terhadapnya dan memuluskan skenario palsu baku tembak yang dirancang Ferdy Sambo, sebanyak 90 lebih anggota polisi terseret. Beberapa di antaranya terancam pidana dan dipecat dari Polri.

Kata dia, kerumitan dalam kasus ini diakibatkan obstraction of justice yang dilakukan Ferdy Sambo. Hal itu dapat dilihat dari beberapa bukti, di antaranya rusaknya tempat kejadian perkara (TKP), hilangnya sejumlah barang bukti seperti telepon genggam milik pihak yang terkait dalam kasus ini. Kemudian CCTV di TKP yang belum diketahui keberadaannya.

Belum lagi, temuan Komnas HAM terdapat keterangan berbeda antara Bharada E dan Ferdy Sambo. Disebutkan Bharada E mengaku selain dirinya, Ferdy Sambo juga ikut menembak Brigadir J.

Namun keterangan itu dibantah mantan Kadiv Propam Polri tersebut. Ferdy Sambo mengaku hanya memerintahkan Bharada E untuk menembak Brigadir J.[wartaekonomi]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close