Omongan Guru Besar UI Nggak Main-main: Semua yang Dibangun Terasa Mubazir Sekarang - KONTENISLAM.COM Berita Terupdate

Omongan Guru Besar UI Nggak Main-main: Semua yang Dibangun Terasa Mubazir Sekarang

Omongan Guru Besar UI Nggak Main-main: Semua yang Dibangun Terasa Mubazir Sekarang

KONTENISLAM.COM - Guru Besar Universitas Indonesia, Profesor Ronnie Higuchi Rusli menyoroti pembangunan infrastruktur yang jor-joran di masa pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) selama menjabat hampir 2 periode.

Lebih spesifik Ronnie menyinggung kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang dikaitkan dengan pembangunan infrastruktur yang jor-joran tersebut.

 

Ia pun memantik banyak pertanyaan terkait siapakah yang akan menggunakan infrastruktur tersebut di tengah kenaikan harga BBM yang membuat semua kebutuhan pokok ikut merangkak naik.


"Semua yang dibangun mubazir sekarang ini, siapa yang pakai jalan tol dengan harga BBM saat ini? siapa yang mau ke airport yang banyak itu untuk terbang kesana-kemari dengan BBM yang meroket saat ini," ucapnya dikutip dari Twitter pribadinya, Senin (26/9/2022).


Lebih lanjut Ronnie juga mempertanyakan siapa yang ingin investasi di Indonesia dan membayar utang menumpuk negara yang sudah jatuh tempo.


"Siapa yang mau investasi ke Indonesia dan suapa yang mau pinjamkan uang untuk bayar utang jatuh tempo," imbuhnya.


Ia juga menyinggung Tol Laut yang digaungkan Presiden Jokowi ketika kampanye menjadi Presiden Republik Indonesia (RI).


"Mana tol laut, apa kapal jalan pakai air asin> bawa barang-barang dari Pulau Jawa ke daerah-daerah dengan harga terjangkau?" tambahnya.


Sebagai informasi Presiden Jokowi akhirnya memutuskan menaikkan BBM bersubsidi dengan harga Pertalite yang diputuskan naik dari Rp7.650 jadi 10.000 per liter, solar subsidi dari Rp5.150 per liter jadi Rp6.800 per liter, Pertamax nonsubsidi naik dari Rp12.000 jadi Rp14.500 per liter.


Hal itu seperti yang diungkapkan oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif.


"Pertalite dari Rp7.650 per liter, solar subsidi dari Rp5.150 pe liter jadi Rp6.800 per liter, Pertamax nonsubsidi naik dari Rp12.000 jadi Rp14.500 per liter. Ini berlaku 1 jam sejak diumumkan, pada pukul 14.30 WIB," ungkap Arifin Tasrif pada Sabtu (3/9/2022) silam.[wartaekonomi]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close