Pendukung Ajukan Judicial Review Jokowi Boleh Jadi Cawapres, Eh Disindir Berambisi: Hukum Dijadikan Alat untuk Cari Jalan Masuk

Pendukung Ajukan Judicial Review Jokowi Boleh Jadi Cawapres, Eh Disindir Berambisi: Hukum Dijadikan Alat untuk Cari Jalan Masuk

KONTENISLAM.COM - Pengamat politik Universitas Indonesia, Rocky Gerung, menanggapi pengajuan judicial review oleh pendukung Prabowo Subianto-Joko Widodo (Jokowi).

Perlu diketahui bahwa ada pula kelompok relawan yang menginginkan Prabowo dipasangkan dengan Jokowi di Pilpres 2024 mendatang.

 

Rocky mengatakan kelompok relawan itu terlalu berambisi dalam mewujudkan keinginannya, yaitu menginginkan Jokowi tetap memimpin namun sebagai wakil presiden.


Padahal, presiden yang telah menjabat sebanyak dua kali lantas mencalonkan diri sebagai wakil presiden akan dianggap tidak etis.


“Jadi yang terjadi ambisi itu lah yang mendorong mereka pergi judicial review. Padahal kalau ambisi itu nggak ada kan secara etis kan nggak boleh kan,” ujar Rocky di kanal YouTube-nya pada Selasa (27/9).


Dosen filsafat itu lantas menyimpulkan bahwa hukum lagi-lagi dijadikan alat untuk mencari jalan masuk ke kekuasaan.


Padahal, seharusnya hukum menjadi pilihan terakhir yang bisa ditempuh. Ia menyayangkan etika pendukung Prabowo-Jokowi itu.


“Dengan kata lain, akhirnya hukum itu dijadikan alat untuk cari jalan masuk. Padahal hukum itu sebetulnya adalah hal terakhir. Kalau etikanya ada maka mereka juga musti paham tidak etis lah,” ujar Rocky.[wartaekonomi]

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close