ANAK JAHAT HASIL HARTA HARAM ORTUNYA
Daftar Isi
𝐆𝐈𝐆𝐎
KONTENISLAM.COM - Garbage In, Garbage Out (sumbernya sampah, hasilnya juga sampah), begitu katanya kalau mendengar kasus anak jadi jahat karena diberikan asupan harta yang ḥarōm oleh orangtua (ortu)nya.
Awalnya saya tak menerima pendapat tersebut, sebab si anak kan tak salah? Bukan maunya ia dilahirkan dari pasangan ortu yang buruk, lantas kenapa ia harus menanggung keburukan ortunya juga?
Namun lama-lama, saya menyaksikan dalam hidup ini ternyata banyak orang yang dibesarkan dengan harta ḥarōm, memang jadinya buruk juga… jadi pelaku kemaksiyatan & keẓōliman. Ya lihat saja ketika bapaknya koruptor, maka anaknya tukang aniaya. Atau bapaknya kerjanya menghina ṡyuhadā’ dan ùlamā’, maka anaknya walau disekolahkan di pesantren pun tetap saja pacaran melampaui batas.
Pertanyaannya bagaimana bisa begitu?
Jawabannya sebenarnya ada di dalam agama kita, yaitu:
Pekara pertama yaitu: "ortu", sebagaimana yang dinyatakan dalam ḥadīṫ mulia:
كُلُّ مَوْلُودٍ يُولَدُ عَلَى الْفِطْرَةِ فَأَبَوَاهُ يُهَوِّدَانِهِ أَوْ يُنَصِّرَانِهِ أَوْ يُمَجِّسَانِهِ
“Setiap anak dilahirkan dalam keadaan fiṭrōh. Kemudian kedua orangtuanya lah yang akan menjadikan anak itu menjadi Yahūdi, atau Naṣrōnī, atau Majūsi.” [HR Bukhori-Muslim]
Jadi bukan soal asupan, tetapi apa yang diajarkan dan dicontohkan oleh ortunya.
Anak bisa saja disekolahkan di sekolah yang mengajarkan adab & kesantunan, namun begitu ia pulang ke rumah, yang disaksikannya dari perilaku ortunya tak baik, atau pembiaran oleh ortunya terhadap perbuatan buruk, maka ya susah lah…
Anak di sekolah diajarkan mengaji, menutup aurot, adab & kesantunan yang baik, akan tetapi ketika di rumah yang disaksikannya ortunya berpakaian tapi telanjang, berperilaku kasar & jauh dari agama, dan biasa mengkonsumsi żat yang ḥarōm serta meminum ḳomr, bahkan ortunya tak ṣholāt, tak mengaji, maka tentunya perilaku itu yang akan dicontoh oleh si anak, bukan?
Belum lagi soal pengawasan, karena ortu yang tak peduli dengan harta yang ḥarōm biasanya lemah pula pula dalam pengawasan terhadap anak-anaknya.
Jadi walau anak dimasukkan di sekolah bagus, banyak pengajaran aḳhlāq & adab, akan tetapi kalau di rumah tak dicontohkan kebaikan, tak diteladankan kesantunan, kemudian tiada pengawasan yang baik, maka apa yang diterima di sekolah tadi tak cukup. Sekolah hanya tambahan, rumah adalah madrosah yang utama.
Karena si anak itu tak mendapatkan pendidikan karakter yang baik dari kedua ortunya, maka ini berlanjut kepada perkara berikutnya…
Perkara kedua yaitu: "lingkungan pertemanan", sebagaimana dinyatakan dalam ḥadīṫ mulia:
ٱلرَّجُلُ عَلَى دِينِ خَلِيلِهِ فَلْيَنْظُر أَحَدُكُم مَنْ يُخَالِل
“Seseorang itu tergantung pada agama temannya, oleh karena itu hendaklah seseorang di antara kalian memperhatikan siapa yang ia jadikan teman.” [HR Abū Dāwūd no 4833]
Anak yang dibesarkan dengan bergelimang harta, tak mendapatkan pendidikan nilai-nilai, adab & kesantunan yang baik, dan minim pengawasan, maka tentunya akan tumbuh jadi pribadi-pribadi berkarakter buruk dengan trait: meremehkan orang, mau menang sendiri, bossy, kasar, dlsb.
Teman-teman yang mendekatinya atau didekatinya, tentu teman-teman yang cocok pula dengan karakter kepribadiannya yang seperti itu.
Di dalam sebuah ḥadīṫ mulia, dikatakan:
ٱلأَرْوَاحُ جُنُودٌ مُجَنَّدَةٌ فَمَا تَعَارَفَ مِنْهَا ائْتَلَفَ وَمَا تَنَاكَرَ مِنْهَا اخْتَلَفَ
“Rūh-rūh itu bagaikan pasukan perang yang sedang menyusun barisan. Apabila mereka saling mengenal, maka mereka mendekat, dan jika saling tidak mengenal maka akan saling menjauhi.” [HR Bukhori-Muslim]
Manusia itu terfiṭroh dengan kuat di atas kebaikan, ia tak bisa lepas dari taqdir-Nya.
Apabila di dalam ìlmu Allōh ﷻ seseorang itu termasuk golongan orang-orang yang berbahagia dan kebahagiaan inilah yang ditetapkan pada akhir hidupnya, maka Allōh ﷻ akan menyiapkan orang-orang yang akan menunjukinya kepada jalan kebaikan. Orang-orang itu akan mendorongnya di atas kebaikan dan terus-menerus mendampinginya hingga ditutup umurnya di atas kebaikan.
Namun, apabila dalam ìlmu Allōh ﷻ seseorang termasuk dalam golongan orang-orang yang celaka, maka Allōh ﷻ akan menggiring untuknya orang yang akan memalingkannya dari jalan kebaikan dan menyertainya pada jalan kejelekan. Orang-orang itu mendorongnya di atas kejelekan dan terus-menerus mendampinginya hingga ditutup umurnya di atas kejelekan.
Namun…
Bukan tak mungkin seorang anak terlahir dari ortu yang tak baik, namun kepribadian dan karakternya baik, ia mengaplikasikan ìlmu yang dipahami dengan benar, ia memakai hati nurani dan akalnya, ia bertekad menjadi orang baik tak seperti ortunya, lalu ia mencari lingkungan pergaulan yang positif, maka ia bisa terlepas dari belenggu keburukan ortunya.
Tak ada manusia yang tahu akhiran hidupnya bagaimana, tugas manusia hanyalah berusaha dan beràmal dengan sebaik-baiknya.
Kata Baginda Nabī ﷺ ketika ditanyakan bagaimana menyikapi taqdir kalau seseorang sudah ditentukan akhirannya di Syurga atau di Nerakanya:
مَنْ كَانَ مِنْ أَهْلِ السَّعَادَةِ فَسَيَصِيرُ إِلَى عَمَلِ أَهْلِ السَّعَادَةِ وَمَنْ كَانَ مِنْ أَهْلِ الشَّقَاوَةِ فَسَيَصِيرُ إِلَى عَمَلِ أَهْلِ الشَّقَاوَةِ … اعْمَلُوا فَكُلٌّ مُيَسَّرٌ أَمَّا أَهْلُ السَّعَادَةِ فَيُيَسَّرُونَ لِعَمَلِ أَهْلِ السَّعَادَةِ وَأَمَّا أَهْلُ الشَّقَاوَةِ فَيُيَسَّرُونَ لِعَمَلِ أَهْلِ الشَّقَاوَةِ
“Siapa saja yang termasuk dalam golongan orang-orang yang beruntung, maka ia pasti akan mengerjakan àmal perbuatan orang-orang yang beruntung. Sebaliknya siapa saja yang termasuk dalam golongan orang-orang yang sengsara, maka ia pasti akan mengerjakan àmal perbuatan orang-orang yang sengsara. … Beràmal lah! Karena masing-masing telah dipermudah untuk berbuat sesuai dengan ketentuan sengsara dan bahagianya. Orang yang termasuk dalam golongan orang-orang yang berbahagia akan dimudahkan untuk mengerjakan àmal perbuatan orang-orang yang beruntung, dan orang yang termasuk dalam golongan orang-orang yang sengsara akan dimudahkan untuk mengerjakan àmal perbuatan orang-orang yang sengsara.” [HR Muslim no 2647].
Jadi beràmal lah dengan àmalan yang baik, mudah-mudahan Allōh ﷻ memberikan hidayah-Nya.
Kata Allōh ﷻ di dalam firman-Nya:
وَالَّذِينَ جَاهَدُوا فِينَا لَنَهْدِيَنَّهُمْ سُبُلَنَا وَإِنَّ اللَّهَ لَمَعَ الْمُحْسِنِينَ
“Dan orang-orang yang berjihād untuk (mencari keriḍōan) Kami, benar-benar akan Kami tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sungguh-sungguh Allōh benar-benar beserta orang-orang yang berbuat baik.” [QS al- Ànkabūt (29) ayat 69].
Demikian, semoga bermanfaat.
(Arsyad Syahrial)