Anies Sebut Indonesia Perlu Lebih Tegas dan Aktif di Kancah Global

 

KONTENISLAM.COM - Bakal calon presiden Anies Baswedan menegaskan bahwa Indonesia akan selalu mengedepankan prinsip nonblok dalam menempatkan diri di kancah global. Namun di waktu bersamaan, Indonesia juga akan tetap berperan aktif dalam berkontribusi menyelesaikan berbagai tantangan di kawasan dan level internasional.

Menurut Anies, kebijakan luar negeri suatu negara, termasuk Indonesia, tidak selalu harus mencerminkan pendekatan transaksional. Semisal, berapa banyak uang asing yang masuk, atau hanya melulu seputar perdagangan.
 
“Ini soal kontribusi kita dalam menjaga perdamaian dan stabilitas di kawasan dan dunia,” kata Anies dalam wawancara dengan kantor berita ABC News Australia, dikutip dalam kanal YouTube Anies Baswedan, Senin, 22 Mei 2023.

“Indonesia, sebagai negara terbesar keempat di dunia, perlu memainkan peran yang lebih besar. Di Asia Tenggara, populasi Indonesia hampir mencapai 40 persen, jadi kita perlu lebih tegas dan aktif,” sambungnya.

Sementara itu mengenai Tiongkok yang dinilai sejumlah pihak mulai menjadi ancaman di kawasan dan global, Anies sekali lagi menekankan prinsip nonblok.

Ia mengatakan bahwa Indonesia akan tetap menjalin hubungan baik dengan Tiongkok dan juga dengan Amerika Serikat (AS) serta sejumlah negara besar lainnya.

Anies menambahkan bahwa apa yang ingin dilihat Indonesia adalah, “agar semua pihak, terutama di kawasan Asia Tenggara, terus menjunjung tinggi fakta bahwa kawasan ini berjalan damai selama lebih dari 50 tahun.”

“Ini adalah wilayah di mana ketegangan absen selama lebih dari 50 tahun. Kita berharap ini akan berlanjut seperti itu, karena tentu saja penting bagi semua orang di kawasan,” ungkap Anies.

Sumber: medcom

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close