Soal Pernyataan Prabowo Hanya Memimpin Tiga Tahun, Connie Ngaku Dapat Informasi dari Hasto
Daftar Isi
KONTENISLAM.COM - Informasi yang menyebutkan Prabowo Subianto hanya akan memimpin bangsa Indonesia selama tiga tahun jika terpilih dalam Pilpres 2024, didengar dari Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto.
Klarifikasi itu disampaikan Analis Pertahanan dan Militer Connie Rahakundini Bakrie saat ditemui di Kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Senin (12/2).
Kata dia, kabar hanya akan memimpin tiga tahun mencuat saat Prabowo melakukan pertemuan dengan para pebisnis Singapura di Singapura.
"Pak Prabowo menyatakan di depan para pengusaha di Singapura, beliau hanya akan tiga tahun, kemudian diteruskan Gibran. Kalau tidak salah ya, nanti tanya Pak Hasto langsung," kata Connie.
Masih kata Connie, pernyataan itu disampaikan langsung oleh Prabowo. Jika itu terjadi maka apabila pasangan nomor urut 2 terpilih, maka kepemimpinan akan dilanjutkan Gibran Rakabuming Raka.
Bahkan, lanjutnya, Gibran bisa saja memimpin hingga 12 tahun dengan posisinya yang bisa kembali mencalonkan sebagai capres di dua pemilu selanjutnya.
"Gibran itu karena dua tahun saja, maka kemudian akan boleh election dua kali. Jadi total 12 tahun," tuturnya,
Hanya saja, Connie tidak bersedia menjelaskan lebih jauh kapan pernyataan itu diungkapkan oleh Prabowo Subianto di hadapan pebisnis Singapura.
"Itu yang dinyatakan oleh Pak Hasto yang didengarkan di pertemuan para pengusaha di Singapura. Tapi untuk jelasnya, tanyakan saja pada Pak Hasto. Tahu kan beliau siapa?" demikian Connie.