Deretan Artis yang Mengutuk Israel Lewat "All Eyes on Rafah", Salah Satunya Musisi Berdarah Yahudi Peraih Grammy Jack Antonoff

Daftar Isi

KONTENISLAM.COM - Sebuah gambar AI dengan tulisan "All Eyes On Rafah" (Semua mata tertuju pada Rafah) telah dibagikan oleh lebih dari 45 juta akun Instagram sejak Senin (27/5/2024) setelah serangan mematikan Israel di sebuah kamp pengungsi Palestina di Rafah, Gaza, pada hari Minggu (26/5).

Gambar "All Eyes On Rafah" dibagikan dan diposting oleh artis, selebritis, olahragawan, dan para tokoh di seluruh dunia. 

Diantara public figure atau penyanyi ternama yang turut memposting "All Eyes On Rafah" seperti Ariana Grande, Bella Hadid, Paramore, Kehlani, Charli_XCX, Lily J Collins, Katy Perry, Jenna Ortega, Dua Lipa, DJ Snake, hingga Jack Antonoff.

Jack Antonoff adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan produser rekaman Amerika. 

Antonoff produktif dalam penulisan lagu dan produksi untuk berbagai artis ternama, termasuk Taylor Swift.

Antonoff telah dinominasikan untuk Penghargaan Golden Globe dan memenangkan sepuluh Penghargaan Grammy, termasuk Grammy 2022, 2023, dan 2024 untuk Produser Tahun Ini, menjadi orang kedua yang memenangkan tiga penghargaan Produser Tahun Ini berturut-turut (setelah Babyface). Dia juga memenangkan Penghargaan Grammy atas karyanya dengan Fun, untuk produksi album Swift 1989 (2014), Folklore (2020), dan Midnights (2022), untuk produksi album St. Vincent, Daddy's Home (2021), dan menulis bersama trek judul di Masseduction (2017) oleh St. Vincent.

"Jack meskipun dia jewish tapi dia bukan zionist. Ajak Taylor kek buat speak up minimal share kaya ginilah😭 kalo Lorde dia udah speak out loud about palestine. Kalo zionist Lana gausah diarepinlah," cuit akun X Western Enthusiast @westenthu.

Ikuti kami di channel Whatsapp : https://whatsapp.com/channel/0029VaMoaxz2ZjCvmxyaXn3a | 

Ikuti kami di channel Telegram : https://t.me/kontenislam


Download Konten Islam Di PlayStore https://play.google.com/store/apps/details?id=com.cleova.android.kontenislam

Ikuti Kami Di Goole News : Google News Konten Islam

close