Gempa 6,4 M Guncang Gorontalo, Warga Panik Berhamburan Keluar Rumah!
Daftar Isi
.png)
Getaran kuat membuat warga bergegas menyelamatkan diri, sementara suara keras terdengar dari kaca jendela dan bagian rumah lainnya.
"Kaca jendela tiba-tiba berbunyi keras. Kami langsung mencari kunci pintu dalam gelap untuk keluar," ujar Muhammad, warga Kelurahan Huangobotu, Kecamatan Dungingi.
Saat berada di halaman, getaran masih terasa seakan tubuhnya diayun-ayun. "Agak pusing," tambahnya.
Menurut data sementara dari BMKG Gorontalo, gempa tersebut berpusat di 74 km Barat Daya Gorontalo pada kedalaman 145 km, tanpa potensi tsunami.
Sumber: tvonenews